Macam-macam permintaan dapat dibedakan berdasarkan jumlah konsumen dan daya beli konsumennya.
- Permintaan berdasarkan jumlah konsumennya terdiri dari:
- Permintaan Individual, yaitu permintaan terhadap sejumlah barang di pasar pada waktu dan harga tertentu yang dilakukan oleh individu tertentu.
- Permintaan pasar, yaitu permintaan terhadap suatu barang di pasar pada waktu dan harg tertentu yang dilakukan oleh sekelompok konsumen.
- Permintaan berdasarkan daya beli nkonsumen terdiri dari:
- Permintaan efektif, yaitu permintaan yang disertai dengan daya beli dan sudah dilaksanakan. Permintaan efektif ini dapat diketahui dari tinggi rendahnya hasil penjualan barang/jasa.
- Permintaan potensial, yaitu permintaan yang disertai dengan kemampuan membeli tetapi belum terjadi transaksi. Misalnya orang-orang kaya yang menghadiri penawaran suatu produk baru, memiliki kemampuan sekaligus keinginan untuk memiliki barang yang ditawarkan, tetapi belum melakukan transaksi pembelian.
- Permintaan absolut, yaitu permintaan yang tidak didukung dengan kemampuan membeli. Keadaan ini menunjukkan rendahnya daya beli masyarakat, tetapi keinginan untuk memiliki barang sangatlah besar.